[Giveaway] Maylicious Birthday Giveaway 2016


Hello readers! Walaupun udah lewat dari tanggalnya, bulan Mei adalah bulan ultahku. Jadi, happy birthday to me! *tebar confetti* *narsis mode on*

Trus, karena si empunya blog Sudut Buku Hani lagi berbahagia di bulan ultahnya ini, dia mau berbagi kebahagiaan buat para pengunjung setia blog ini. Yup, Hani mau mengadakan Birthday Giveaway! Yeay! *tebar confetti lagi* *tiup terompet*

Birthday Giveaway di Sudut Buku Hani ini berkolaborasi dengan blogger buku lain yang juga berulang tahun di bulan Mei dan mengusung tema Maylicious. Ada Mbak Dani (Melihat Kembali), Mbak Ira (Ira Book Lover), dan ada Mbak Asri (Peek a Book). Kami akan memberikan hadiah grand prize yang bisa dipakai buat nambahin timbunan buku, yaitu voucher buku pilihanmu senilai Rp200.000,00 (setelah diskon dan di luar ongkir) untuk satu orang peserta yang bisa menjawab pertanyaan dengan benar.

Langsung aja, ini persyaratannya:
  1. Peserta adalah warga negara Indonesia atau berdomisili di Indonesia.
  2. Peserta membagikan link giveaway ini dengan hashtag #MayliciousGA dan mention keempat twitter dari host GA ini. Untuk Sudut Buku Hani, silakan mention @mahdiyanti.
  3. Peserta mengisi formulir dan jawaban dari pertanyaan untuk hadiah grand prize di Google Docs yang sudah disediakan.
  4. Jawaban merupakan kolaborasi dari keempat blog, jadi peserta harus mengunjungi keempat blog untuk dapat menjawab pertanyaan tersebut.
  5. Peserta cukup mengisi data dan jawaban GA grand prize pada salah satu blog host saja.
  6. Masing-masing blog akan menyediakan petunjuk untuk menjawab pertanyaan tersebut.
  7. Peserta yang diperhitungkan hanya peserta yang dapat menjawab dengan benar pertanyaan yang tertera dalam formulir.
Petunjuk dari Sudut Buku Hani adalah: aku lahir pada Tahun Monyet Air.
Petunjuk lain ada di blog Melihat KembaliIra Book Lover dan Peek a Book.

Sudah tahu jawabannya? Silakan mengisi formulir dan jawabannya di sini:
> Sudah selesai mengisi? Nah, sekarang yakinlah bahwa jawabannya benar dan kesempatanmu untuk mendapatkan hadiah grand prize akan lebih dekat. Selamat bersenang-senang!

~**~
Masih belum puas dengan hadiahnya? Nih, Hani masih punya tantangan buat kamu yang doyan tantangan. Hadiahnya adalah voucher buku pilihanmu senilai Rp100.000,00 (setelah diskon dan di luar ongkir) dan souvenir cantik persembahan dari Sudut Buku Hani untuk satu orang peserta terpilih Syaratnya adalah sebagai berikut:
  1. Peserta adalah warga negara Indonesia atau berdomisili di Indonesia.
  2. Follow twitter @mahdiyanti.
  3. Tulis nama, alamat e-mail, akun twitter, dan jawaban pertanyaan dalam kolom komentar.
Pertanyaannya adalah: buku apa yang kamu inginkan (senilai Rp100.000,00 setelah diskon dan di luar ongkir) untuk menjadi hadiah GA ini dan apa alasannya?

Pemenang yang beruntung akan mendapatkan buku yang diinginkan tersebut sebagai hadiah GA. Oiya, untuk kedua GA di atas akan berakhir pada tanggal 23 Mei 2016 pukul 23.59 WIB. Jadi, jangan sampai ketinggalan yaa...


45 komentar:

  1. Miftahur Rizqi
    miftahurrizqi2@gmail.com
    @MR_Laros

    Jawaban :
    - Dilan 1990
    - Alias
    - Hilang

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Nama : Humaira
    E-mail : humairabalfas5@gmail.com
    Akun Twitter : @RaaChoco


    To Be With You - Indah Hanaco
    My Perfect Doll - Frisca Marth

    Kedua buku merupakan sebagian dari banyaknya wishlist ku tahun ini yang bahkan belum setengah tahun. Untuk To Be With You, ada baca bareng mengulas buku tersebut di twitter dan aku selalu mengikutinya. Aku menyukainya, bukunya menarik, seru dan campur aduk. Ditambah sang penulis adalah salah satu author favoritku. Lalu untuk buku My Perfect Doll, aku tahu buku itu pernah dipublish sebelumnya di wattpad dan aku terlambat untuk membacanya. Dapet recommend dari adik klo ceritanya seru, begitu mau baca, yaaah udah dihapus :'(. Lalu ada giveawaynya, setelah baca para blogger buku yang mereview, aku benar-benar makin suka. Ikut giveawaynya, cuma kalah :(. Ditambah tema yang diangkat tentang pernikahan, aku suka banget tema tersebut. Selalu banyak cerita yang bisa dikupas tentang pernikahan.

    Kedua buku tersebut mampu mengaduk-aduk perasaan walau cuma baca sedikit.

    Semoga aku beruntung dan bisa ngurangin wishlist buku yang banyak ini.

    BalasHapus
  4. Hana Fathimah
    sanranhana@gmail.com
    @hanafathimah

    Dunia Kafka alias Kafka On The Shore alias 海辺のカフカ by Haruki Murakami.
    Sudah lama ingin punya novel ini. Why? Karena itu Haruki Murakami pastinya. Saya berencana baca semua novelnya. Belum lama lihat di toko online (sepertinya cetak ulang), dan saya pun ngiler. Apalagi tajuknya, "Novel menakjubkan tentang Cinta, Tragedi dan Pergulatan Hidup."

    Semoga dapet. :')

    BalasHapus
  5. Nama : Dhea Nur'Aini Rachmayanti
    Twitter : Dhedhea_98
    E-mail : dheanurainirachmayanti@gmail.com

    Buku yang saya inginkan yaitu Novel 17.17 dan 11.11
    Alasan saya ingin mempunyai buku tersebut adalah Untuk mengetahui perkembangan dan seluk beluk alur atau plot yang menarik serta menyenangkan untuk diikuti. Pendalaman karakter yang disuguhkan oleh penulis. Cerita yang pengemasannya secara apik menjadi nilai tambah untuk dicermati sekaligus dipahami oleh pembaca. Mulai dari perkenalan masing-masing karakter diawal cerita yang semakin membuat penasaran apa yang akan karakter lakukan dan apa saja yang terjadi dengan karakter atau apa saja kejadian yang dialami oleh karakter di dalam cerita tersebut. Sudut pandang apa yang di ambil oleh penulis cerita tersebut. Gaya bahasa penulis untuk bercerita yang dituangkan di dalam cerita terkesan tidak terburu-buru ataupun tergesa-gesa serta rapi sehingga membuat pembaca tidak merasa kebosanan ataupun kebingungan serta terma yang diangkat dan dikemas dengan bahasa yang lugas sehingga mudah dipahami dan pembaca dapat menikmati cerita tersebut . Dan ide penulis yang patut untuk diapreasi.

    BalasHapus
  6. Nama : Athaya Irf
    Twitter : @jeruknipisanget
    E-mail : athaya.irfan97@gmail.com

    Buku A Monster Calls karangan Patrick Ness. Buku ini sudah jadi wishlistku sejak lama. Aku harap ada malaikat yang jatuh dari surga yang bersedia menabulkan wishlistku ini.
    Thank you :)

    BalasHapus
  7. Nama: Hapudin
    Twitter: @adindilla
    E-mail: hapudincreative@gmail.com

    Jawaban:
    1. Raden Mandasia Si Pencuri Daging Sapi Rp 69K
    2. Lelaki yang Terus Mencari Sumbi Rp 19.250

    Kedua buku tersebut adalah buku indie. Saya rasa membaca buku indie akan memperkaya bacaan. Dan semoga saja itu menambah pengalaman saya membaca buku yang bukan penulis di penerbit Mayor saja. Sekalian saya ingin memperkenalkan buku indie di kalangan blogger dan kehebatan mereka.

    BalasHapus
  8. Bintang Permata Alam | bintangpermata45@gmail.com | @Bintang_Ach

    Jawaban:

    1. SUNSET HOLIDAY karangan Mahir Pradana dan Nina Ardianti
    Link : http://www.bukabuku.com/browses/product/2010000893517/sunset-holiday-[non-ttd].html

    Buku ini sudah lama banget jadi wishlist-ku. Penasaran dengan penulisan duet sama sepasang kekasih ini yang ternyata kemarin baru aja naik ke pelaminan. Waw, aku rasa chemistry-nya pasti klop banget. Dan, yang menjadi daya tarikku thd buku ini adalah karena berlatar di Paris. Kota yang paling romantic di dunia. Wow, pasti ngga akan rugi baca buku ini.

    2. DELICIOUS MARRIAGE karangan Indah Hanaco
    Link: http://www.bukabuku.com/browses/product/9786023753475/delicious-marriage.html

    Sebenarnya, aku ingin buku ini karena penasaran aja dengan gaya penulisan kak Indah Hanaco. Beliau dikenal sebagai penulis yang produktif, kalo ngga salah uda sekitar 30 an buku yang ditulis. Dan akhir-akhir ini, daya tarikku dari semua karya Indah Hanaco adalah Delicious Marriage ini. Semoga berjodoh.

    BalasHapus
  9. Putri Carera
    putri.carera16@gmail.com
    @santicar_

    Jawaban:
    1. Doki doki game: Start! karya Orihara Ran
    Ini buku sudah puyeng tujuh keliling buat cari bukunya. Saya punya buku sequelnya, tapi gara-gara belum baca buku pertamanya, jadi buku yang sequelnya masih dipajang dirak hohoho

    atau

    2. Mission d'amour karya Fransisca Todi
    Sebenernya saya pengen buku ini karena sudah penasaran dari awal terbit, jadi saya ikutin terus giveawaynya. Tapi saya selalu kalah /eh-malah-curhat

    BalasHapus
  10. - Nurul Islamiyah
    - @nurullislamiyah
    - Nurulislamiiyah@gmail.com

    Pertanyaannya adalah: buku apa yang kamu inginkan (senilai Rp100.000,00 setelah diskon dan di luar ongkir) untuk menjadi hadiah GA ini dan apa alasannya?

    Jawaban:
    Wishlist bukuku :
    1. Percy Jackson Greek Gods
    http://www.bukukita.com/Buku-Novel/Fantasi/135651-Percy-Jackson-:-Greek-Gods-(Pre-Order).html
    Alasan?
    Aku termasuk salah satu penggemar berat karya-karya Om Rick Riordan. Terutama Percy Jackson series. Jadi kali ini, buku ini yang jadi wishlistku.

    Wish me luck~

    BalasHapus
  11. Kurnia Dwi Pertiwi
    @KDP264
    kurniadwipertiwi1@gmail.com

    A swing time by citra novy.
    Alasannya, Kak citra ini penulis cerbung yang aku baca pertama kali. Langsung jatuh cinta sama karyanya yang "flatshoes" yang sekarang udah ada versi cetak cuman di ganti "flatshoes oppa" karya kak citra terkenal bikin mewek. Emang benar sih, Kak citra bisa banget bikin pembaca nangis. Nah, aku pengen banget punya "a swing time" dulu sempat baca versi cerbungnya tapi belum sempat baca sampai ending. Pas di lihat semua karya kak citra di hapus dari fanpage karena banyak yang copas tanpa izin. Dan nggak lama 'a swing time" muncul versi cetaknya dari penerbit grasindo. Ini buku kedua kak citra. Dan sampai sekrang belum punya versi cetaknya dan masih penasaran sama kelanjutannya. Di daerah aku, ke gramedia itu jauh. Toko buku yang dekat nggak lengkap, buku yang suka aku cari, kadang nggak ketemu. Jadi berharap banget bisa punya novel kak citra.

    2. Tenaga kerja istimewa by naiqueen
    Alasannya, mbak naiqueen ini penulis wattpad. TKI pun berawal dari wattpad sebelum terbit di bentang pustaka. Karena saya sering banget baca novel di wattpad, kualitannya juga nggak kalah keren sama yang udah terbit di mayor. Sebagai orang yang baca wattpad saya bangga ketika tulisan yang di bagi secara gratis, sekarang hadir di toko buku. Meski kadang suka greget sih, lagi asik baca eh nggak tau sebagian udah si hapus karena mau terbit. Bangga deh, saya pun bakal senang banget kalau karyanya ada yang mau nerbitin. Seperti yang aku bilang tadi, toko buku di daerah aku kurang lengkap jadi agak susah nyari buku yang udah jadi incaran.

    BalasHapus
  12. nama: lisa sentani
    alamat email: lisa.sentani15@gmal.com
    twitter: @lisasent

    Kalo dapet voucher 100rb, aku pengen bukunya Dear Nathan karya Erisca Febriani. Waktu awal ke toko buku pas buku ini masih new released sempet gak tertarik karena belum masuk wish list, tapi kata temen-temen aku ini bukunya bagus dan recommended TT_TT kan jadi galau pengen punya juga, tapi karena masih ada beberapa wish list yang belom kecapai selalu tertunda untuk beli ini buku..

    dear nathan, doakan aku! wish me luck :)

    BalasHapus
  13. Alfiani Z Fitri
    alfiani.fitri901@gmail.com
    @falfanyfitri


    Novel A untuk Amanda.

    Salah satu novel wishlist saya yang belum terpenuhi. Dan kalau kak Hani berniat memenuhinya saya akan sangat berterimakasih. Novel ini kisahnya sangat mirip dengan saya. Dan akan lebih berkesan kalo jadi hadiah traktiran dari kak Hani. Ehehe. Selamat ulang tahun, Kak! Selamat hari buku nasional juga ya! Semangat membaca!

    Terimakasih kesempatannya! ^^

    BalasHapus
  14. Nama: Fikriah Azhari
    Email : Fikriahazhari[at]gmail[dot]com
    Twitter: @Lovaren_

    The Magical Library (Perpustakaan Ajaib Bibbi Bokken) by Jostein Gaarder & Klaus Hagerup.
    Aku jatuh cinta pada karya Jostein Gaarder setelah membaca Dunia Anna, serasa ingin mengoleksi semua karyanya. Dan aku tertarik dengan The Magical Library ini. Kata 'Library' di judulnya saja sudah membuatku penasaran. Saat membaca blurbnya pun semakin penasaran saat mendapati bahwa buku ini mengenai sebuah kisah konspirasi dunia perbukuan. Belum lagi dengan covernya yang sangat cantik dan memiliki daya pikatnya sendiri.

    Dunia Anna by Jostein Gaarder.
    Aku memang sudah membaca buku ini, namun belum memilikinya. Waktu itu bacanya pinjam punya Tanteku. Dan aku belum puas jika tidak memiliki buku sebagus ini sebagai koleksiku sendiri.

    Pokoknya pengen koleksi semua bukunya Jostein Gaarder deh >,<

    Hihi terimakasih atas kesempatannya, kak! Wish me luck xD

    BalasHapus
  15. Cahya Widyastutik
    cahyaembun04@gmail.com
    @cahyawid


    - Rectoverso (Dee)
    Saya jatuh cinta pada setiap tulisan Dee yang memabukkan, apalagi Rectoverso ini. Kumpulan kisah yang manis, dibarengi dengan sebuah lagu yang mewakili setiap cerita dalam buku ini.
    Sebenarnya sudah baca dan punya buku ini, tapi buku saya diambil oleh kakak dan begitu saya minta balik, belio ngga mau. T_T
    Semoga saya bisa berjodoh dengan Rectoverso (lagi), supaya bisa melengkapi karya Dee dalam rak buku saya.

    - Tidak Ada New York Hari Ini (Aan Mansyur)
    Buku terfenomenal bulan ini, sefenomenal film yang memakai puisi-puisi di dalamnya--AADC 2. BUku puisi ini ludes dalam peluncuran film. Warbiyasak.
    Dan saya pun ngga mau ketinggalan untuk mengoleksi juga. 3toko buku di kota saya datangi dan hasilnya nihil, sold out kata mas-mas Gramed dan saya patah. Kecewa, pulang tanpa bawa isi hati Rangga. Dan rasa penasaran saya semakin besar mengingat keludesan buku ini dalam waktu singkat.
    Semoga saya bisa berjodoh dengan Rangga dari sini. Aamiin.~

    BalasHapus
  16. Rizky Mirgawati
    kikyavis@gmail.com
    @RizkyMirgawati

    Buku yang kuinginkan:
    Finding Cinderella dan Maybe Not - Colleen Hoover (Terjemahan)
    Karena Colleen Hoover adalah salah satu penulis favoritku sejak membaca Slammed, aku suka banget dengan gaya menulisnya dan ingin punya semua bukunya, alhamdulilah tahun ini cukup banyak karya CH yang diterjemahkan oleh Gramedia dan 2 buku ini sudah menjadi wishlistku sejak lama :)

    BalasHapus
  17. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  18. Nama : Nur Hafifah Aini
    Email : bluee_moen182(@)yahoo(.)co(.)id
    Akun Twitter : @yuki_yuchan

    Buku yang kuinginkan:
    1. Maybe Not by Colleen Hoover
    Aku selalu suka tulisan CoHo, makanya berencana untuk membaca semua novel yang sudah ditulis CoHo. Dan maybe not ini adalah novella dari novel maybe someday yang aku suka banget. Makanya buku ini wajib aku punya.

    2. Autumn Once More by Ilana Tan dkk
    Sebenarnya aku uda baca buku ini, hanya saja dulu aku cuman pinjam dari temen. Agak nyesel juga kenapa dulu nggak beli aja. Apalagi cerpen Ilana Tan di buku ini isinya tentang Tatsuya. Makin nyesel aja kan. Makanya buku ini wajib aku punya!

    Happy b-day ya Hani :D
    Makasi sudah mengadakan GA, wish me luck!

    BalasHapus
  19. Tri
    triwahyuni.irawan3@gmail.com
    @tewtri

    Saya sih inginnya Ayat-Ayat Cinta 2 dari Habiburrahman El-Shirazy. Sebagai penggemar fiksi religi saya sangat cinta sama seri pertamanya. Dan waktu baca sinopsis buku kedua ini, rasa-rasanya emang perjuangan manusia itu tidak ada habisnya. Sudah begitu, jujur saja saya paling betah kalau baca buku yang tebal macam begitu haha. Dan yang saya sadari sejak awal, pesan moral buku ini juga banyak sih.

    BalasHapus
  20. Nama: Ratih Dwi
    Email: erdeaka9@gmail.com
    Twitter: @erdeaka
    Jawaban:
    Buku yang saya inginkan: "Orang-orang Bloomington" (Budi Darma) dan "Puya ke Puya" (Faisal Oddang). Untuk "Orang-orang Bloomington" alasannya karena buku ini sempat langka dan hilang dari peredaran, akhirnya ada penerbit yang mau menerbitkan ulang dan orang-orang pun jadi penasaran, termasuk saya. Untuk "Puya ke Puya" alasannya karena saya penasaran dengan adat dan kebudayaan Indonesia di luar pulau Jawa, dan juga bagaimana Faisal Oddang membungkusnya dalam karya sastra.

    Semoga saya bisa menang ya, karena saya sudah sangat penasaran dengan kedua buku tersebut. Terima kasih buat GA-nya :)

    BalasHapus
  21. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  22. Wening / @dabelyuphi / dabelyu_phi@yahoo.com

    Love in Auckland dan Love in Edinburg karya Indah Hanaco
    karena aku belum pernah baca karya kak Indah sama sekali. padahal kalau dilihat buku-buku yang ia tulis, karyanya sudah banyak sekali dan itu jadi bikin aku penasaran sama tulisannya--apalagi setelah baca review positif dari buku yang sudah ia tulis. Love in Auckland dan Love in Edinburg merupakan karya terbaru kak Indah yang merupakan bagian dari seri Love Around The World, yang belakangan ini menjadi salah satu wishlistku :)

    BalasHapus
  23. Dewii Ayu Ningsih || dewiiayuningsih[at]gmail[dot]com || @DewiiaeyuN ||

    **
    Love in Sidney - Arumi E.
    Aku udah baca yang 'Love in Adelaide' dan 'Love in Sidney' adalah buku sequelnya Mba,, Pasti gak enakkan mba kalau kita baca buku gantung seperti ini, Bukunya juga bagus kok mba, kali aja mba Hanifah mau nyicipin;-).

    **
    Look at me Please - Sofi Meloni.
    Ini juga sama Mba, Baca gantung. Sebagian ceritanya udah pernah kubaca diWattpad, ceritanya bagus kok mba, tentang cinta segi empat. Waktu baca diWattpad ada salah satu Part yg buat aku nangis *cengeng,, rasanya mba Sofi itu nulisnya benar-benar seperti pernah merasakannya , jadi Feelnya itu nyampek banget menurutku. Mba Hani pengen tau gak part mana itu? Kalau penasaran ayoo Mba sama-sama membeli Buku ini
    *terbit tanggal 23 inii

    -Aku ngeliat Harganya diBukaBuku Mba,, Kamsahamnida untuk GA'nya Mba Hani...

    BalasHapus
  24. Heni Susanti | henis_minozz@yahoo.com | @hensus91

    Buku yang aku inginkan Love in Marrakech dan Love in Blue City karya Irene Dyah.
    Alasannya karena aku sangat penasaran dengan isi cerita dari salah dua proyek Gramedia Around the World With Love ini. Sudah baca salah satu buku Mbak Irene dan suka sekali dengan bahasa yang digunakan, ringan dan tidak berbelit-belit. Maka ingin menambah koleksi buku karya Mbak Irene dan memenuhi keinginan mempunyai novel Around the World with Love Series.
    Semoga berjodoh. Aamiiin.

    BalasHapus
  25. Siti Halijah
    siti.halijah@gmail.com
    Schneider_momma

    Dilan 1990
    Dilan 1991

    Dari dulu pengin baca ini cuma masih takut-takut soalnya banyak yang kasih spoler endingnya gimana. jadi masih banget kepikiran soal dua buku ini, antara penasaran dan parno baca sendiri dan tau endingnya gimana

    BalasHapus
  26. Wardah
    sepuluh.cokelat@gmail.com
    @missfiore_

    1. Misteri Soliter - Jostein Gaarder
    Udah jadi wishlist dari zaman kapan tapi tiap beli buku malah nggak pernah kesampaian beli ini. Antara lupa dan galau karena harganya mahal hiks.

    2. Love & Misadventure - Lang Leav
    Penasaran. Penasaran karena Aan Mansyur. Pengen menikmati puisi kesukaan Aan Mansyur juga.

    BalasHapus
  27. Ficha Ranjan | ficharanjani98@gmail.com| @srificha

    Aku ingin buku Cinder karangan Marissa Meyer. Buku ini masuk genre favoritku, young adult-sci-fiction. Bahasanya nggak berat, alurnya nggak terlalu rumit dan karakter didalamnya loveable banget.
    Jadi ingin banget bisa baca buku ini segera.

    Bisa dibeli di http://www.bukabuku.com/browses/product/9786027150546/the-lunar-chronicles-cinder.html

    BalasHapus
  28. Ananda Nur Fitriani | anandanftrn[at]gmail[dot]com | @anandanf07

    Ekhem, jadi, dari dulu itu aku punya wishlist buku-bukunya Roderick Gordon & Brandon Williams, karena aku suka banget buku mereka yang berjudul 'Tunnels'. Jalan ceritanya seru, bahasa yang digunakan juga enak dibaca, bikin aku penasaran sama buku-buku mereka lainnya. Kebetulan, mereka punya banyak buku duet dan buku-buku itu masuk ke promo mizan 2016, sehingga harganya muraaaah banget! Berikut ini buku yang aku inginkan :p

    Closer 17000 http://www.bukabuku.com/browses/product/9789794336007/closer-petualangan-maut-melewati-gravitasi-nol.html
    Spiral 12000 http://www.bukabuku.com/browses/product/9789794336991/spiral.html
    Terminal 52000 http://www.bukabuku.com/browses/product/9789794338476/terminal.html
    Freefall 7000 http://www.bukabuku.com/browses/product/9789794335673/freefall.html
    Deeper 7000 http://www.bukabuku.com/browses/product/9789794335369/deeper-petualangan-maut-menuju-pusat-bumi.html

    Total harganya 95rb. Kalau harga biasa ke5 buku ini bisa tembus 300. Semoga wishlistku terkabul(love)(love)

    BalasHapus
  29. Nama: M. Rizal Bagus Firmansyah
    Email: firmantigerstar@gmail.com
    Twitter: @firmanM249

    Buku yang pengen aku beli adalah NEGARA KRTAGAMA, terjemahannya Prof. I Ketut Riana. Kenapa? Hehehe Karena saya pecandu sejarah. Saya ingin tahu tentang sejarah banyak hal, terutama dari buku iniduknya. Seperti kita tahu Negara Krtagama adalah kitab kuno yg berisi sejarah Majapahit. Kerajaan yg sempat menguasai nusantara. Saya pengen banget buku itu.

    Negara Krtagama tersedia di: https://www.belbuk.com/nagara-krtagama-p-6807.html

    BalasHapus
  30. nama: Esty
    alamat e-mail: estiyuliastri@gmail.com
    akun twitter: @estiyuliastri

    jawaban:
    1. I'll be your wife karya Jho Hyo Eun
    Kisahnya unik, seorang gadis mahasiswa yg tubuhnya tertukar dengan tubuh seorang nyonya keluarga konglomerat. Nyonya ini malah menawarkannya setengah harta miliknya agar gadis tersebut menjalani kehidupan nyonya itu. Penasaran banget apa yg bakalan terjadi di kehidupan mereka selanjutnya? apalagi setelah baca beberapa review tentang novel ini, bahkan ada yg menyarankan dibikin drama korea😝

    2. Purple Eyes karya Prisca primasari
    Nggak sedikit yg ngasih 5 stars untuk novel ungu ini. Wow kenapa ya? Aku pengen dapet jawabannya😱

    BalasHapus
  31. Nela Naelul Muna
    nellanae90(@)gmail(.)com
    @nellanae_

    Talon by Julie Kagawa

    Alasannya bisa dibilang karena jatuh cinta sama kover buku ini. Pas mizan ngeshare tentang buku ini yang adi di pikiran ya buku ini wajib untuk dikoleksi

    met ultah untu mbaknya, dan makasi sudah berbagi pas di hari ultahnya
    semoga aku beruntung.

    BalasHapus
  32. Julia dwi kartikasari
    Juliakartika18@yahoo.com
    @Juliakartika326

    Buku pertama adalah so i married the antifan dari penerbit haru. Alasannya karena temen saya adalah fans dari chan yeol, personel exo yang akan memainkan film dari novel ini. Oleh sebab itu dia juga penasaran ingin membaca novelnya dulu sebelum nonton film idolanya. Kalau saya bisa dapat novel ini, saya bisa membaca novel ini bersama sahabat saya, jadi kami juga bisa bercerita, menilai, mengomentari buku ini bersama-sama. Dia juga akan sangat senang bisa membaca novel ini. Dan, saya juga akan memberikan novel itu sepenuhnya kepadanya, agar dia merasa nyaman saat membacanya sendiri, saya bahagia kalau sahabat saya juga bahagia.

    Novel kedua adalah fangirl karya rainbow rowell, dari penerbit spring. Saya penasaran dengan novel terjemahan ini. Saya juga ingin membaca novel karya rainbow rowell sendiri. Setelah sering membaca review novelnya di blog-blog di google ataupun di goodreads. dan novel yang paling ingin kubaca adalah fangirl ini. Saya penasaran bagaimana gaya penulisan orang luar.

    Semoga di umur yang baru ini mbk hani bisa lebih baik dalam semua hal dari sebelumnya ya mbk. Selamat ulang tahun! Dan semoga saya beruntung!

    BalasHapus
  33. Putri Prama Ananta
    anantaprama@yahoo.co.id
    @putripramaa
    Buku yang kuinginkan adalah ...
    1. Love Theft #1 by Prisca Primasari
    2. Love Theft #2 by Prisca Primasari
    Alasanku memilih buku tersebut karena aku suka dengan gaya menulis Prisca Primasari yang sederhana, lugas, klasikal, dan juga magis. Pertama kali aku membaca karya Prisca Primasari adalah saat aku SMP, aku membaca Evergreen. Aku suka dengan gaya bahasa yang digunakan oleh Kak Prisca di novel itu, sejak saat itu aku ingin sekali membaca novel-novel Kak Prisca yang lain. Sayangnya tidak terpenuhi karena di kotaku toko bukunya tidak memiliki stok yang lengkap dan tidak menjual buku dari penerbit tertentu karena tidak ada kerja sama, mau beli online tapi aku selalu mikir dua kali untuk ongkirnya yang harganya biasanya separuh harga novel. Meskipun hanya separuh, bagiku itu sangat berharga untuk ditabung, oleh karena itu aku lebih sering membeli buku offline.
    Kembali ke penjelasan alasanku, aku suka dengan cara Kak Prisca menghubungkan peristiwa yang menurutku tidak penting dan juga cara beliau untuk memuncul kejutan secara mengejutkan alami. Tokoh-tokoh yang beliau ciptakan juga menarik dengan cara mereka sendiri, contohnya si River-san di Evergreen.
    Aku sudah berjuang untuk mendapatkan novel ini dengan mengikuti giveaway dengan menulis cerpen, sayangnya cerpenku masih belum mampu membawa pulang novel ini. Kalau Kak Hani mau baca cerpenku, boleh kok, Kak.
    Lalu tadi, aku melihat status Kak Prisca di facebook bahwa Love Theft ini juga dijual di togamas. Sayangnya togamas di kotaku tidak termasuk. Sungguh menyedihkan, padahal kalaupun ada di togamas kotaku, aku kudu nabung selama dua bulan untuk membeli satu seri ini dan dalam dua bulan aku tidak bisa menjamin bahwa novel tersebut asih bertengger di togamas kotaku.
    Aku sungguh menginginkan novel ini. Banyak yang mengatakan di review-reviewnya bahwa novel ini sangat menarik. Aku semakin penasaran, Kak. T_T
    Sebelum aku memasukkan buku-buku ini sebagai buku yang aku inginkan, aku ngecek dulu, Kak di pengenbuku.net; harganya berapa dan ada atau tidak. Ternyata harganya:
    Love Theft #1 Rp55.000 (diskon 15% --> Rp46.750)
    http://www.pengenbuku.net/2016/03/love-theft-1.html
    Love Theft #2 Rp59.000 (diskon 15% --> Rp51.150)
    http://www.pengenbuku.net/2016/03/love-theft-2.html
    Jika ditotal sejumlah Rp96.900. Nggak pas senilai Rp100.000,00, Kak. Buku yang kuinginkan tidak ada yang senilai Rp100.000 pas, Kak. :3
    Hmm, terima kasih untuk giveawaynya, Kak. Semoga aku bisa menjadi pemenang yang beruntung. Amiin.

    BalasHapus
  34. Kartika
    kartikahoshino[at]gmail[dot]com
    @hoshinotika

    I'd love to win Cinder and Scarlet by Marissa Meyer(tidak sampai 100rb kalo aku melihat harga disalah satu os di IG ^^) ..
    Guess why?
    Aku tahu fairy tale mungkin erat hubungannya dengan anak-anak. Tapi hey! Fairy tale itu dongeng sejuta umat! dan aku masih sangat mencintai cerita-cerita itu. Dan setelah (sering) membaca review kedua buku itu, aku makin ngebet banget buat bacanya. Marissa Meyer emang keren banget buat cerita dongeng menjadi karya yang sangat menakjubkan. Membuat kita bisa bernostalgia ketika membacanya nanti.

    Can't wait to hear a good news ^^

    BalasHapus
  35. nama : mukhammad Maimun Ridlo
    alamat e-mail : maimun_ridlo@yahoo.com
    akun twitter : @MukhammadMaimun

    Pertanyaannya adalah: buku apa yang kamu inginkan (senilai Rp100.000,00 setelah diskon dan di luar ongkir) untuk menjadi hadiah GA ini dan apa alasannya?

    1. Sebuah Usaha Melupakan by Boy Chandra
    Karya-karya Boy Chandra selalu mebuat para pembacanya meleleh. Saya yakin buku
    ini juga bakalan melelhkan hati para pembacanya. Kayaknya sih cocok bagi para
    orang yang ingin move on dari para mantan.
    2. City Lite : Look at Me Please by Sofi Meloni
    Hampir sama seperti buku pertama, buku ini kalau lihat ringkaannya adalah
    tentang cara move on dari orang yang disukai dan kiat agar bisa dilihat orang
    lain

    BalasHapus
  36. nama : Yohana
    alamat e-mail : Yohanasiallagan23@gmail.com
    akun twitter : @MrsSiallagan

    saya ingin buku Mermaid Fountain karya Dyah Rinni. Buku ini adalah buku dogeng bergenre romantis. Menurut saya, Buku dongeng zaman sekarang itu sangat sedikit ya, karna yah banyak yang tidak percaya dengan dongeng. Aku pikir buku ini dapat membawa aku berimajinasi seperti Mermaid, kebetulan aku suka dengan dongeng mermaid. Aku penasaran dengan buku tersebut

    BalasHapus
  37. Nama : Pida Alandrian
    Alamat Email : shafrida.alandrian@gmail.com
    Twitter : @PidaAlandrian92

    1.The Lunar Crhonicles : Cinder by Marissa Meyer

    Aku udah ngidam lama dengan buku ini. udah ngejar2 juga di beberapa giveaway dan kuis yang di adain di beberapa blog dan di sosmed, mungkin karena belum berjodoh saat itu, makanya aku belum pernah ketemu dan juga belum pernah bertatapan langsung dengan bukunya. *suerrr deh jujur belum pernah jumpa dgn bukunya langsung.

    2. ImpLOVEssible by Viera Fitani

    Untuk buku yang satu ini jujur banget akunya di gantung (okeyy, bukan aku aja yg di gantung, tp semua readers yg baca cerita ini di wattpad).. huhuuhu… dan untuk itu aku milih buku sbgai pilihan di tantangan kali ini kalau *missal* aku kepilih disini.

    Karena ceritanya yg baru setengah aku baca dan dibuat gregetan banget dgn cerita dan nasib ceritanya. Apalagi dgn tokoh ceweknya yang akunya udah kangenn bangetttt, pengin di peluk dan di bawa pulang ke rumah rasanya. Hehhe

    Sekian.. itu aja sihh.. kalau lebih ntar udah kelewat target hadiah. Hehehe.. btw, harga 2 buku di atas udah di dalam diskon yaa, makanya aku pilih2 buku ini.

    Salam Pida Alandrian

    BalasHapus
  38. Nama: Aya Murning
    Email: ayamurning@gmail.com
    Twitter: @murniaya

    THE CUCKOO'S CALLING - ROBERT GALBRAITH

    Salah satu wishlist yang belum juga bisa terwujud. Mau menambah referensi bacaan tentang detektif. Selain itu karena novel ini adalah bestseller. Temanku menyarankanku supaya aku banyak-banyak baca fiksi genre seperti ini karena dia bilang aku ini orangnya mudah dikibulin dan terpengaruh oleh omongan orang lain. Mudah dibodohi gitu deeeh hiksss. Nggak bisa baca situasi dengan baik dan nggak pandai menilai orang lain tanpa harus mengorek banyak hal. Dia kesian sama nasibku yang kena kibul terus, dan aku juga nggak mau terus-terusan seperti itu. Makanya aku ingin menambah bacaan tentang detektif, misteri, teka-teki seperti di buku ini. Banyak yang bilang ini ceritanya bagus, bahkan ada yang nggak bisa menebak konklusinya walau ia sudah di halaman-halaman akhir. Sepertinya seru ya. Itu yang membuat aku makin tertarik sama buku ini. :)

    BalasHapus
  39. Nama: Cahya
    Email: cahyasptm@gmail.com
    Twitter: @chynrm

    1. Forever Yours karya Karla M. Nashar
    2. Akulah Arjuna karya Nima Mumtaz

    Tentu saja karena 2 novel ini termasuk di wishlist-ku. Aku suka sekali dengan 2 penulis ini.

    Untuk Mbak Lala (Karla) sudah lama banget beliau nggak nerbitin buku baru. Semua novel metropop nya sukses menyihirku. Dan ternyata aku belum baca semua karyanya. Aku belum baca Forever Yours. Novel FY ini nggak bisa ditemukan lagi di toko buku karena ini buku lama dan sudah langka. Sebagai pengagum, ngerasa nggak afdol dong kalau belum baca semua karya beliau. Hitung-hitung sebagai pengobat rindu karena udah lama nggak rilis novel baru. ehehe~

    Untuk Mbak Nima, aku langsung jatuh cinta sama novel dia yang Jodoh untuk Naina ituloh. Beliau menjadi salah satu novelis favoritku deh. Jadi aku juga penasaran gimana novelnya yang berjudul Akulah Arjuna. Akankah membuat aku jatuh cinta kembali dengan sosok arjuna di novel tersebut? :D

    Oh ya, aku udah cek di tobuk online BBL, 2 novel ini tersedia dan harga totalnya ga lebih dari 100k ;)

    BalasHapus
  40. Daivara R. Wijaya
    dairezuki@gmail.com
    @dairezuki

    The Stardust Catcher dan Lady in the Red *kalau cukup XD* sebenarnya aku memang sangat penasaran dengan novel the stardust catcher. Banyak teman-temanku yang merekomendasikan buku ini. Selain itu, Lady in the Red merupakan wish-list dari sahabatku. Dia sangat ingin membaca novel ini dan aku sudah berjanji untuk mendapatkan novel ini untuk kado ulang tahunnya. Tapi harganya cukup mahal dan tabungan-ku belum mencapai harga segitu:3 sebenernya ulang tahunnya sudah lewat 3 hari yang lalu, tapi alasanku satu-satunya untuk mengikuti GA ini yaitu untuk menghadiahkannya novel ini:3 wish me lucky

    BalasHapus
  41. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  42. Evita MF
    evita.mf27@ymail.com
    @evitta_mf

    1. Purple Eyes - Prisca Primasari
    2. Seri pertama Audy - Orizuka
    Aku pengen Purple Eyes soalnya aku baca review di blog (termasuk blog kakak) banyak yang bilang novelnya bagus. Walau tipis tapi novelnya padat bermakna. Suka baca di IG juga banyak yang suka sama Purple Eyes ini, aku jadi penasaran banget.
    Aku juga pengen baca seri Audy nya kak Orizuka. Awalnya ga pernah minat baca itu tapi tiba-tiba pengen banget baca setelah nyicip tulisan Orizuka yang I For You, dan baru-baru ini kak Orizuka akan ngeluarin seri ke-4nya. Liat respon dari penggemar seri Audy aku jadi penasaran. Kalau dapat yang pertama, aku mau beli yang ke 2, 3, dan 4 nya ^^

    BalasHapus
  43. Nama: Leny
    email: lynnlenie7@gmail.com
    twitter: @Lenny1785
    jawaban:
    Buku yang saya inginkan:
    1. Love In Auckland by Indah Hanaco. Karena saya sudah baca seri sebelumnya yaitu Love In Edinburgh dan Love In Auckland ini adalah seri selanjutnya. Jadi saya penasaran dengan kelanjutan ceritanya seperti apa.
    2. Love In Blue City by Irene Dyah. Saya belum pernah membaca tulisan mbak Irene sebelumnya jadi saya penasaran sekali. Dan Love In Blue City ini juga merupakan seri Around the Would With Love sama seperti Love In Auckland.

    BalasHapus
  44. Bintang Maharani
    @btgmr
    btgmhrn@gmail.com

    1) Soekarno - Obor Indonesia yang Tak Pernah Padam

    2) Soekarno - Arsitek Bangsa


    Saya mengagumi sosok Soekarno. Baik dari segi kepemimpinannya, ketegasannya, ketaatannya dalam menegakkan ilmu agama, serta mengamalkannya sebagai pedoman yang baik bagi tata kehidupan bangsa ini. Sayangnya saya tidak/belum mengenal lebih dalam tentang beliau. Sempat pula saya tonton film tentang Soekarno, itu belum cukup memuaskan rasa penasaran saya. Jadi pada kesempatan ini saya ingin mewujudkan 2 buku tentang Soekarno untuk memenuhi rasa penasaran serta perkenalan saya dengan beliau. Terima kasih :)

    BalasHapus
  45. Halo! Terima kasih sudah berpartisipasi dalam giveaway ini.. Giveaway sudah ditutup, dan jawaban setelah tanggal 23 Mei 2016 tidak dihitung.. Tunggu pengumumannya segera ya, bersamaan dengan blog lainnya :D

    BalasHapus